Jumat, 25 November 2016

Pickup Gitar Elektrik Atau Bass

Mungkin banyak yang belum mengetahui bahwa lilitan kawat tembaga yang diisolasi sangat penting peranannya dalam dunia audio/sound musik. tanpa adanya benda ini, maka dipastikan orang tidak akan bisa melakukan proses rekaman, konser, seminar, pokoknya apapun yang menggunakan perangkat amplifier atasu sound system untuk mengeluarkan suara, karena dipastikan tidak akan berbunyi. dalam audio elektronik, spull penghasil suara itu terdapat pada gitar elektrik dan microphone dan speaker, radio penerima, radio pemancar, dinamo dan trafo (transformator)

Pada postingan kali ini kita khusus membahas bagaimana prinsip dan cara kerja lilitan kawat tembaga/spull itu bisa menghasilkan suara pada gitar elektrik. perlu kita ketahui bahwa spull pada gitar elektrik adalah suatu alat yang bisa menangkap getaran suara yang dihasilkan oleh senar dan mengubahnya menjadi getaran listrik. spull melakukan hal ini dengan proses induksi elektromagnetik.

Penemu induksi elektromagnetik


Orang yang pertama kali melakukan uji coba induksi elektomagnetik adalah "Michael Faraday" ilmuwan asal inggris. namun pada percobaannya itu, beliau mempraktekkan bahwa lilitan kawat bila diberi magnet akan menghasilkan arus listrik jika magnet digerakkan semakin cepat. namun setelah itu, penggunaan lilitan kumparan kawat tembaga dan magnet semakin meluas berkat pengembangan para ilmuwan penerus michael faraday pada masa itu.

saya percaya bahwa dalam audio elektronik saat ini, michael faraday termasuk orang yang berjasa, karena dalam audio, jika tidak ada sumber awal suara maka akan hampa, gak mungkin kan cuman sound system doang atau ampli doang tanpa adanya alat yang bisa menangkap suara dari luar. nah disini menurut saya Faraday lah yang berjada walaupun beliau tidak melakukan ujicoba yang pasti terhadap penggunanan lilitan/spull pada audio elektronika.

Lantas bagaimana proses terjadinya penyerapan suara oleh spull/pickup gitar elektrik sehingga bisa berbunyi pada sound system atau ampli? sebenarnya prinsipnya sederhana. jika spull itu diberi aliran listrik maka terciptalah induksi elektromagnet.

Sehingga bila benda logam apapun yang didekatkan dan dibunyikan/diketuk/digesek akan menimbulkan kekacauan gelombang disekitar induksi, kekacauan inilah yang kita inginkan, itu adalah hasil dari getaraa benda logam yang di bunyikan tadi. pada spull/pickup, getaran itu sudah menjadi getaras suara berkedok arus listrik. perhatikan gambar dibawah ini.
Pickup Gitar Elektrik Atau Bass

Cara kerja Pickup atau Spull Gitar elektrik


Pada umumnya semua jenis pickup/spull gitar memiliki skema persis seperti yang saya gambarkan diatas. seymour duncan salah satu produsen pickup terkenal didunia juga mendesain skema pickupnya sesuai urutan yang ada pada gambar diatas, karena memang saya pernah membongkar isi pickup/spull merk terkenal itu.

NB : Kami Sudah Ada Di Youtube, Kunjungi kami yah Elektrikita TV


Tentunya dalam proses perolehan arus listrik, pickup harus memiliki dua jalur sebagai masuknya tegangan DC sekaligus sebagai arah masuk dan keluar sinyal getaran audio berwujud arus listrik. proses ini terjadi sangat cepat, setara kecepatan cahaya. jadi jangan mengira proses/cara krja pickup/spull gitar terjadi dalam hitungan menit atau detik, itu keliru. arus listrik itu merambat sangat cepat.

(Baca Juga : Mengatasi Suara Senar Gitar Atau Bass Elektrik Tidak Balance)

Semakin halus kawat tembaga berisolasi yang digunakan dalam pembuatan pickup, maka semakin  sensitif dan semakin jelas suara yang dihasilkan. disamping itu juga jumlah lilitan harus diperhatikan, tidak boleh terlalu sedikit dan tidak boleh terlalu banyak. Dalam pickup gitar pada umumnya mungkin terdapat sekitar 2000 lilitan, jika dililit sebanyak 2 kali lipat mungkin akan berpengaruh terhadap resistansi/tahanan sehingga kualitas audio yang dihasilkan akan terganggu.

Disamping itu, jenis magnet juga sangat mempengaruhi. hendaknya digunakan magnet batang yang daya tariknya tidak terlalu kuat dan tidak terlalu lemah. jika terlalu kuat, maka akan menimbulkan feedbackyang berlebihan  saat pickup digunakan. jika terlalu lemah, maka suara yang dihasilkan akan lemah. karena perpaduan induksi kumparan dan induksi magnet inilah yang berpotensi menghasilkan kualitas audio/suara.

NB : Kunjungi Youtube Kami    Elektrikita TV

Disekitar magnet terdapat induksi magnetik dan dipadu dengan induksi elektromagnetik yang dihasilkan oleh lilitan kawat tembaga. Maka perpaduan inilah yang membuat pickup bisa menangkap getaran suara dari benda logam diatasnya. Lilitan kumparan harus memiliki arus listrik agar bisa menebar induksi elektromagnetik yang mana arus listrik diterima dari amplfier ketika dihubungkan dengan kabel jack. Kita harus ingat bahwa pickup hanya menarik dan mengubah getaran benda yang terbuat dari logam termasuk senar gitar. Jika seandainya kita menggunakan pickup pake senar nilon, maka dijamin suara tidak akan terdengar pada speaker ampli anda.

(Baca juga : Magnet Pickup Atau Spull)

Artikel Terkait

9 komentar

Halo, numpang kl boleh mau nanya,bass saya (jazzbass) dengan pickup single single (aktif), bunyi noise groundya sangat kenceng, kira2 bisa dihilangkan tidak? Terimakasih

Halo bro.. bunyi noise atau hum itu bisa disebabkan beberapa hal :

1. Kabel dan jack yang sudah kurang kemampuannya.
2. Kondisi pick up
3. Rangkaian preamp dalam bass sudah bermasalah, bisa jadi kabel atau solderan komponen ada yang longgar
4. Kabel ground dari rangkaian menuju bridge bass mungkin lepas.

dari beberapa penjelasan diatas, masbro bisa coba menganalisa bass punya masbro. thanks

Cara cek kondisi spull gitar masih bagus atau sudah rusak,bgmn caranya?

Om, saya kesulitan dengan wiring bass 2 pickup 2 volume dan 2 tone, punya skema rangkaian nya ga om? Bass pasif... thanks

Bang kalo Fender JB custom suara high gk nyentrang , apa harus ganti pick up ,

Pickup fender nya apa dulu bro? kalau seymour duncan ya jangan ganti pickup lah... yuk kunjungi channel yutub kita di "elektrokita tv"

@jovan ... ikuti terus youtube kita.. next akan saya posting videonya..

Gan saya mau tanya?
Saya pake pickup musicman stingray m4 bass
Pickup nya gak ada magnet tambahan di belakang..
Kalo misal di kasih magnet belakang apa yang akan terjadi pada sound nya?
🙏🙏🙏

Setiap komentar yang masuk akan di moderasi terlebih dahulu. Komentar yang menyertakan Link aktif, hoax, pornografi, yang tidak nyambung dengan judul artikel dan kriminal akan kami hapus.